5 Provinsi Rawan Politik Uang, Sebut Bawaslu

20230814-bawaslu-luncurkan-indeks-kerawanan-pemilu-terkait-politik-uang-prod13agu2023
Bawaslu luncurkan Indeks Kerawanan Pemilu (IKP) terkait isu politik uang. Kegiatan berlangsung di Bandung, JAwa Barat pada hari Minggu, 13 Agustus 2023. (Foto: Jaa Rizka Pradana/Pemberitaan dan Publikasi Bawaslu RI)

maiwanews – 5 Provinsi masuk dalam kategori paling rawan terjadi politik uang. Hal ini berdasarkan hasil pemetaan oleh Badan Pengawas Pemilu atau biasa disingkat Bawaslu.

Anggota Bawaslu Lolly Suhenty mengatakan, pemetaan dilakukan agar dapat dilakukan tindakan pencegahan. Hal itu disampaikan pada peluncuran Indeks Kerawanan Pemilu (IKP) tematik terkait isu politik uang. Kegiatan berlangsung di Kota Bandung, Jawa Barat, pada Minggu 13 Agustus 2023.

Berdasarkan hasil pemetaan Bawaslu, Maluku Utara berada pada posisi tertinggi dalam hal tingkat kerawanan politik uang dengan skor 100. Di posisi kedua adalah Provinsi Lampung dengan skor 55,56.

Provinsi Jawa Barat berada pada posisi 3 dengan skor 50, disusul Provinsi Banten dengan skor 44,44, kemudian Provinsi Sulawesi Utara dengan skor38,89.

Menurut Lolly, modus operandi politik uang semakin beragam, diperlukan fleksibilitas adaptasi secara cepat dan strategi tepat dalam membuat proyeksi maupun deteksi dini dalam upaya pencegahan. Ditambahkan, politik uang adalah 1 dari 5 kasus terbesar dalam isu kerawanan pemilu (pemilihan umum). (z/Bawaslu)