
maiwanews – Peerintah Turki telah menugaskan semua personel sesuai keperluan ke zona gempa. Hal itu disampaikan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan pada jamuan buka puasa ramadhan bersama korban gempa.
Jamuan ini berlangsung di Istanbul, tepatnya di Asrama Buyukcekmece, di mana para korban gempa ditempatkan untuk sementara waktu sembari menunggu proses rehabilitasi dan rekonstruksi di area terkena gempa pada 6 Februari lalu.
“Bangsa kita, dengan LSM dan inisiatif individu, telah berdiri bersama korban gempa sejak hari pertama”, demikian pernyataan Presiden Erdogan dalam pidatonya seusai buka puasa di Istanbul hari Minggu (26/03/2023) waktu setempat.
Ia juga berharap rahmat Allah atas lebih dari 50 ribu korban tewas dalam gempa, dan menyampaikan belasungkawa kepada kerabat mereka. Ramadhan tahun ini dikatakan dimulai dengan kesedihan karena jatuhnya korban jiwa dan terjadi kehancuran akibat gempa.
“Sangat penting bagi kita untuk memperkuat ikatan kasih sayang kita dengan para korban di wilayah gempa dan di kota-kota lain selama Ramadhan, bulan kedamaian spiritual, pemurnian jasmani, dan berbagi materi serta solidaritas”, papar Presiden Erdogan.
Menekankan bahwa semua lembaga, sumber daya, dan personel negara sesuai keperluan telah ditugaskan ke zona gempa tanpa melupakan bantuan internasional, terutama dari negara-negara sahabat dan persaudaraan. (z/Kantor Kepresidenan Turki)
Menhan Rusia Periksa Pekerjaan Konstruksi di Mariupol
Putin Berbicara pada Pertemuan Dewan Kemhan Rusia
Muktamar ke-48, Prof Haedar: Satukan Langkah, Bersama Cerahkan Semesta
Sudutkan Aremania Terkait Kanjuruhan, Ade Armando Dilaporkan ke Polisi
Putin-Erdogan di Sochi Bahas Hubungan Bilateral Rusia-Turki