
maiwanews – Ribuan warga memenuhi kawasan Balai Kota dalam rangka mengikuti acara perpisahan dengan Anies Baswedan sebagai Gubernur DKI Jakarta yang resmi berakhir pada Minggu, 16 Oktober 2022.
Anies Baswedan mengucapkan terima kasih atas kepercayaan warga Jakarta pada Pilgub 2017 silam dan menyatakan pamit setelah selesai mengemban tugas sebagai gubernur.
“Sebagai penutup, izinkan saya pamit, kami datang tampak muka, saya pulang tampak punggung,” kata Anies di atas panggung, Minggu (16/10/2022).
Dalam kesempatan tersebut, Anies mengucapkan terima kasih kepada banyak pihak. Namun demikian, dirinya menyatakan lantang terima kasih pertamanya kepada Kota Jakarta dan warganya.
“Terima kasih atas amanat yang diembankan dan terima kasih atas kepercayaan yang disematkan,” kata dia.
Setelah bersama-sama melewati perjalanan lima tahun terakhir, dirinya meminta warga DKI Jakarta untuk terus mendukung program-program Pemprov DKI, menjaga dan meneruskan pencapaian DKI Jakarta sebagai kota yang setara dan global.
Presiden Targetkan Angka Stunting Turun hingga 14 Persen pada 2024
PKS Harap Koalisi Perubahan Deklarasi Anies Baswedan Pada Februari
Firli: KPK tak Terpengaruh Kekuasaan, Penyelidikan Formula E Masih Jalan
Sohibul Iman: PKS Siap Terima Cawapres Anies Baswedan dari Luar Koalisi
Koalisi Belum Tentukan Cawapres, Anies Baswedan: Bagian dari Strategi