Petugas Evakuasi Warga Sipil di Azovstal, Mariupol, Ukraina

20220507-proses-evakuasi-warga-sipil-azovstal-ukraina-6mei2022-waktu-setempat
Proses evakuasi warga sipil dari pabrik besi dan baja Azovstal, Ukraina. Dalam gambar tampak warga sipil berjalan menuju bus dipandu petugas kemanusiaan. 6 Mei 2022.

maiwanews – Petugas kemanusiaan melakukan proses evakuasi terhadap warga sipil di pabrik besi dan baja Azovstal di Kota Mariupol, Ukraina. Proses evakuasi dapat berjalan setelah pihak-pihak bertikai menyepakati gencatan senjata untuk koridor kemanusiaan.

Kemenhan (Kementerian Pertahanan) Rusia hari Jumat (06/05/2022) waktu setempat mengumumkan pernyataan Markas Besar Koordinasi Bersama untuk Tanggap Kemanusiaan. Dalam pernyataan itu disebutkan bahwa sebuah operasi dilakukan pada hari Jumat untuk mengevakuasi warga sipil di sebuah pabrik besi dan baja Azovstal di Kota Mariupol.

Sebanyak 50 warga sipil termasuk 11 diantaranya anak-anak berhasil diselamatkan. Mereka kemudian diserahkan kepada perwakilan PBB (Perserikatan Bangsa-Bangsa) dan Komite Palang Merah Internasional. Oleh lembaga-lembaga internasional itu, mereka akan dibawa ke fasilitas akomodasi sementara.

Kemenhan Rusia mengatakan, operasi kemanusiaan bagi warga sipil di Azovstal di kota pelabuhan itu rencananya akan dilanjutkan pada hari Sabtu (07/05/2022).

Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy dalam pernyataan hari Selasa (03/05/2022) mengaku telah melakukan evakuasi terhadap warga sipil di pabrik baja Azovstal. Menurutnya, butuh banyak usaha dan negosiasi panjang serta berbagai mediasi sehingga operasi kemanusiaan tersebut dapat diwujudkan.

Presiden Zelenskyy mengklaim 156 orang tiba di Zaporizhzhia pada hari Selasa, mereka terdiri dari wanita dan anak-anak. Mereka telah berada di tempat penampungan selama lebih dari dua bulan. (z)